Pekanbaru, 28 Februari 2025 – Mahasiswa Program Studi Agrobisnis Perikanan kembali menorehkan prestasi membanggakan dalam ajang Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Mapres) Fakultas Perikanan dan Kelautan (FPK) Universitas Riau 2025. Dua mahasiswa unggulan berhasil meraih penghargaan bergengsi dalam kompetisi akademik tahunan ini. Wisnu Prayudha Havana Harahap berhasil meraih predikat Mahasiswa Berprestasi Best Gagasan Kreatif FPK UNRI 2025. Sementara itu, Sondang Situmorang meraih penghargaan sebagai Mahasiswa Berprestasi Junior FPK UNRI 2025
Ketua Jurusan Sosial Ekonomi Perikanan, Dr. Hazmi Arief, S.Pi., M.Si., menyampaikan apresiasinya atas prestasi yang diraih kedua mahasiswa tersebut.
“Kami sangat bangga atas pencapaian Wisnu dan Sondang dalam ajang Mapres FPK UNRI 2025. Prestasi ini merupakan bukti nyata bahwa mahasiswa Agrobisnis Perikanan memiliki kompetensi akademik yang kuat, kreativitas, serta kepedulian terhadap kemajuan sektor perikanan dan kelautan. Semoga pencapaian ini menjadi motivasi bagi mahasiswa lainnya untuk terus berkarya dan berinovasi dalam bidang yang kita tekuni bersama. Kami ucapkan selamat.” ujarnya.
Dengan pencapaian ini, diharapkan Wisnu dan Sondang dapat terus mengembangkan potensi mereka dan menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk berprestasi di tingkat yang lebih tinggi. Keberhasilan mereka juga menegaskan bahwa Fakultas Perikanan dan Kelautan Universitas Riau terus berkomitmen dalam mencetak generasi muda yang unggul dan berdaya saing di bidang perikanan dan kelautan.